Rabu, 07 November 2007

Tuhan Maha Kuasa

Bahkan Anda pun tidak tahu mengapa dilahirkan dgn kondisi seperti saat ini...

Coba perhatikan warna kulit anda...

Coba perhatikan garis keturunan anda...

Coba selidiki Agama nenek moyang anda...

Coba pelajari negara atau tempat anda dilahirkan.. .

Coba telusuri harta keluarga anda...

Coba lacak putra-putri anda sendiri...

Karena seperti itu pulalah kondisi anda saat dilahirkan.. .

Apakah ada yang meminta dilahirkan dgn Kondisi tertentu ?

Tuhan Maha Penentu…


Lalu...


Apakah warna kulit tertentu menjadi lebih Baik dari yang lain?

Apakah Keturunan tertentu menjadi lebih Baik dari yang lain ?

Apakah Agama tertentu menjadi lebih Baik dari yang lain?

Apakah Harta membuat Orang tertentu menjadi lebih Baik dari yang lain ?

Tuhan menurunkan hal diatas sebagai `Alat bantu`agar manusia menjadi lebih Baik...

Mengapa Manusia `menyembah` Alat bantu tersebut...?

Dan peralat-an yang lain...bahkan tubuh-pun adalah `Alat bantu`…

Termasuk`Ilmu Pengetahuan` yang dititipkan…

Bertempurlah melawan kekuatan Iblis dalam Diri sendiri...

Kenali sifat IBLIS...Kenali sifat TUHAN...

Jadilah Benar dari sudut pandang Tuhan...

Jadilah bersaudara antara umat...Mahluk Tuhan…


Tersenyumlah ... dan Berdoalah kepada Tuhan...

Mintalah Bantuan dan Arahan Tuhan...

Untuk selalu menjadi lebih Baik...

Di mata Tuhan...


Salam damai

bayu murti


Rabu, 10 Oktober 2007

Hikmah Ramadhan

uhhhh, akhirnya hikmah bulan ramadhan terasa juga msama saya.
hari ini saya da yang nemenin juga. biasanya sech ga pernah di temenin.
ya walaupun cuman sebentar, tapi cukuplah....
syukuuuur.syukuuur......

Selasa, 09 Oktober 2007

Lebaran sebagai Hari Kemenangan

Alhamdulillah... lebaran kini tinggal beberapa hari lagi.Tak terasa juga kita akan meninggalkan bulan yang amat suci nan agung dan menyambut hari kemenangan bagi umat islam"Hari Raya Idul Fitri". Hari dimana kita kembali ke fitrahnya setelah sebulan lamanya kita berperang melawan haus dan dahaga. Bersihkan dan sucikan hati kita dari segala salah dan hilaf, lapangkan dada kita untuk menerima maaf dan memaafkan antar sesama."Minalaidin Wal Faidizn" mohon maaf lahir dan batin.

Senin, 08 Oktober 2007

Sumber Keindahan

Seni adalah tiruan daripada keindahan dan
sumber keindahan ialah Allah
yang dapat disaksikan bekasnya di dalam alam ini,
dipandang dan direnung
oleh hati sanubari yang fana di dalam cinta dan baqa lantaran makrifat.

Minggu, 07 Oktober 2007

Tanda-tanda Kiamat

Manusia kadang tidak menyadari, bahwasanya setelah mati akan ada kehidupan lagi, dan kehidupan itu jauh akan lebih menyakitkan dan mengerikan dibandingkan kita hidup didunia. berakhirnya kehidupan didunia itu ditandai dengan adanya kiamat. dan bagaimana tanda-tanda kiamat itu.....?

Penaklukan Baitulmuqaddis. Dari Auf b. Malikr.a.,

katanya, "Rasulullah s. a. w. telah
bersabda:"Aku menghitung enam perkara menjelang hari
kiamat."Baginda menyebutkan
salah satu di antaranya, yaitu penaklukan
Baitulmuqaddis." - Sahih Bukhari

Zina merajalela."Dan tinggallah manusia-manusia
yang buruk, yang seenaknya
melakukan persetubuhan seperti himar (keldai).
Maka pada zaman mereka inilah kiamat
akan datang." - Sahih Muslim

merajalela alat muzik."Pada akhir zaman akan
terjadi tanah runtuh, rusuhan dan
perubahan muka."Ada yang bertanya kepada
Rasulullah;
"Wahai Rasulullah bila hal ini
terjadi?" Baginda menjawab;"Apabila telah
bermaharajalela bunyi-bunyian (muzik) dan
penyanyi-penyanyi wanita" - Ibnu Majah

Menghias masjid dan membanggakannya. "Di antara
tanda-tanda telah dekatnya kiamat
ialah manusia bermegah-megahan dalam mendirikan
masjid" - Riwayat Nasai.

Munculnya kekejian, memutuskan kerabat dan
hubungan dengan tetangga tidak baik.

"Tidak akan datang kiamat sehingga banyak
perbuatan dan perkataan keji, memutuskan
hubungan silaturahim dan sikap yang buruk dalam
tetangga." - Riwayat Ahmad dan Hakim

Banyak orang soleh meninggal dunia."Tidak akan datang
hari kiamat sehingga Allah
mengambil orang-orang yang baik dan ahli agama di
muka bumi, maka tiada yang tinggal
padanya kecuali orang-orang yang hina dan buruk
yang tidak mengetahui yang makruf dan
tidak mengingkari kemungkaran - Riwayat Ahmad

Orang hina mendapat kedudukan terhormat."Di
antara tanda-tanda semakin dekatnya
kiamat ialah dunia akan dikuasai oleh Luka' bin
Luka'(orang yang bodoh dan hina). Maka
orang yang paling baik ketika itu ialah orang
yang beriman yang diapit oleh dua orang
mulia" -Riwayat Thabrani

Mengucapkan salam kepada orang yang dikenalnya
saja."Sesungguhnya di antara
tanda-tanda telah dekatnya hari kiamat ialah
manusia tidak mahu mengucapkan salam
kepada orang lain kecuali yang dikenalnya saja."
- Riwayat Ahmad

Banyak wanita yang berpakaian tetapi hakikatnya
telanjang. Diriwayatkan dari Abu
Hurairah r.a. "Di antara tanda-tanda telah
dekatnya hari kiamat ialah akan muncul
pakaian-pakaian wanita dan apabila mereka
memakainya keadaannya seperti telanjang."

Bulan sabit kelihatan besar."Di antara
tanda-tanda telah dekatnya hari kiamat ialah
menggelembung (membesarnya) bulan sabit." -
Riwayat Thabrani

Banyak dusta dan tidak tepat dalam menyampaikan
berita."Pada akhir zaman akan muncul
pembohong-pembohong besar yang datang kepadamu
dengan membawa berita-berita yang
belum pernah kamu dengar dan belum pernah
didengar oleh bapak-bapak kamu sebelumnya,
mereka tidak menyesatkanmu dan
memfitnahmu" - Sahih Muslim

Banyak saksi palsu dan menyimpan kesaksian yang
benar."Sesungguhnya sebelum
datangnya hari kiamat akan banyak kesaksian palsu
dan disembunyikan kesaksian yang
benar" - Riwayat Ahmad

Negara Arab menjadi padang rumput dan
sungai."Tidak akan datang hari kiamat sehingga
negeri Arab kembali menjadi padang rumput dan
sungai-sungai." - Sahih Muslim

Kebenaran Cermin Diri

Hanya sebagai Cermin diri dalam hidup!!!!

Tinggalkan apa yang meragukanmu ,

Kerjakanlah apa yang tidak meragukanmu ,
Sesungguhnya keb
enaran yang membawa ketenangan, dan
Dusta itu menimbulkan keraguan.

(Attirmidzi)

Jumat, 05 Oktober 2007

Kebahagian

Manusia bahagia bila ia bisa membuka mata untuk menyadari bahwa ia memiliki banyak hal yang berarti. Manusia bisa bahagia bila ia mau membuka mata hati. Untuk menyadari, betapa ia dicintai.Manusia bisa bahagia, bila ia mau membuka diri. Agar orang lain bisa mencintainya dengan tulus.

Manusia tidak bahagia karena tidak mau membuka hati,berusaha meraih yang tidak dapat diraih, memaksa untuk mendapatkan segala yang diinginkan, tidak mau menerima dan mensyukuri yang ada. Manusia buta karena egois dan hanya memikirkan diri, tidak sadar bahwa ia begitu dicintai, tidak sadar bahwa saat ini, apa yang ada adalah baik, selalu berusaha meraih lebih, dan tidak mau sadar karena serakah.

Kebahagiaan bersumber dari dalam diri kita sendiri. Jikalau berharap dari orang lain, maka bersiaplah untuk ditinggalkan, bersiaplah untuk dikhianati. Kita akan bahagia bila kita bisa menerima diri apa adanya, mencintai dan menghargai diri sendiri,mau mencintai orang lain, dan mau menerima orang lain.